0
Spesifikasi Nokia 5220 XpressMusic
Posted by KALAM-MADON
on
Wednesday, February 18, 2009
in
Ponsel
Nokia terus berusaha menguatkan tagline XPRESSMUSIC-NYA dengan mengeluarkan 2 seriponsel musik terbaru. Salah satunya seri 5220 xpressmusic yang desainnya agak nyeleneh. Namun beberapa fitur yang dibawanya cukup menarik, untuk lebih lengkapnya
silahkan klik di bawah ini...
silahkan klik di bawah ini...
Desain nyeleneh (tidak biasa) yang coba di tampilkan 5220 yaitu bentuknya yang
asimetris. Meski begitu, ponsel yang memiliki user interface seri 40 ini tetap nyaman di genggam. Ini tidak lepas dari ukuran yang cukup tipis serta beratnya yang cukup ringan.
asimetris. Meski begitu, ponsel yang memiliki user interface seri 40 ini tetap nyaman di genggam. Ini tidak lepas dari ukuran yang cukup tipis serta beratnya yang cukup ringan.
Kamera 2 MP
Kamera berkekuatan 2 megapixel memng di rasa cukup untuk menghasilkan foto berkualitas baik, apalagi ada beberapa fasilitas yang membantu seperti Landscape, Self Timer, Effect, White Balance, Image Quality dan Image Size. Namun sayangnya tidak ada lampu flash dan Nigh Mode untuk membantu memotret di kondisi malam hari atau di tempat yang kurang cahaya. Saat dicoba untuk memotret, ada jeda 1 detik antara saat menekan tombol shot dengan saat kamera mulai menangkap gambar. Hasil foto berresolusi 1200x1600 Piksel yang di hasilkan mash bisa diedit lagi. Beberapa fasilitas pengeditan yang disediakan yaitu Contras, Crop, Rotate dan Insert(text, frame,clip art,image), hasil foto bisa dilihat secara zoom dan open insquence(slideshow). Dan bisa juga di cetak via printer langsung dari ponsel ini.
Rekam Video Tak Terbatas
Kamera di ponsel ini juga dapat merekam video dengan durasi yang tak terbatas, sejauh kapasitas memori yang tersedia. Video yang di hasilkan masih ada yang terlihat kurang halus. Maklumlah kecepatan merekamnya sebataa 15 frame per detik dan resolusinya hanya 176 x 144 piksel. Namun menariknya, video bisa di jadikan Screen Saver, Incoming call video dan Contact Video.
Music Light
Adanya tagline XpressMusic, sudah tentu kalau fitur musik Player begitu di unggulkan. Tidak heran kalau failitas lengkap seputar musik sudah tersedia.Seperti 3 tombol akses musik yang terletak persis dibodi samping kiri sejajar layar. Ada juga port audio standar (jack 3,5 mm) pada sisi atas ponsel sebagai masukkan headset.
Music Playernya juga sudah di lengakapi dengan berbagai fasilitas pendukung. Seperti Shuffle, Repeat, Equalizer dan Music Player Theme. Music Player bisa memutar fitur lagu berformat MP3, M4A, eAAC+, AAC dan WMA.Music Player juga mampu menampilkan ID3 dari lagu, seperti gambar cover album dan informasi terkait lagu tersebut. Menariknya lagi, saat sedang melantunkan lagu, akan di hibur oleh kelap kelip cahaya lampu led tombol musik yang ada tepat pada samping layar. Nyala lampu ini di sesuaikan dengan ritme lagu.Lampu ini juga akan berkelap kelip saat ada panggilan masuk. Fitur ini dinamakan Music Light. Suara lagu yang keluar dari speaker cukup nyaring dan jernih. Apalagi music Player di music ini juga didukung dengan fasilitas stereo widening, membuat suara lagu kian mantap di dengar.
Music Playernya juga sudah di lengakapi dengan berbagai fasilitas pendukung. Seperti Shuffle, Repeat, Equalizer dan Music Player Theme. Music Player bisa memutar fitur lagu berformat MP3, M4A, eAAC+, AAC dan WMA.Music Player juga mampu menampilkan ID3 dari lagu, seperti gambar cover album dan informasi terkait lagu tersebut. Menariknya lagi, saat sedang melantunkan lagu, akan di hibur oleh kelap kelip cahaya lampu led tombol musik yang ada tepat pada samping layar. Nyala lampu ini di sesuaikan dengan ritme lagu.Lampu ini juga akan berkelap kelip saat ada panggilan masuk. Fitur ini dinamakan Music Light. Suara lagu yang keluar dari speaker cukup nyaring dan jernih. Apalagi music Player di music ini juga didukung dengan fasilitas stereo widening, membuat suara lagu kian mantap di dengar.
Game Seru
Fitur Game sepertinya bisa menambah daya terik ponsel ini. Lantaran 4 game yang di sediakan begitu seru. Yaitu City Bloxx, Guitar Rock Tour, Rally 3D, dan snake III. Untuk guitar rock tour (seperti game guitar legend), sepertinya 5220 xpress music menjadi seri pertama Nokia yang membenamkan game tersebut. Serunya game - game tersebut juga didukung dengan tampilan grafisya yang sudah bernuansa 3 Dimensi.
Yahoo! Go & Flickr
Sama dengan beberapa seri ponsel lain-nya, Nokia 5220 Xpress Music juga sudah memasukkan fitur Yahoo!Go. Didalam-nya sudah ada beberapa link situs yang disediakan yahoo!, seperti Flickr, Widgets, Today, Calender, Search, News, Sport, Finance, Entertainment, Weather, dan tentunya saja Email. Semuya itu bisa anda buka pada browser Opera Mini yang juga sudah disediakan. Namun sayang-nya, untuk jalur akses internetnya masih terbatas pada GPRS/EDGE.
Maps
Ponsel musik yang satu ini juga menyertakan fitur Maps. Yaitu fitur yang berfungsi untuk mencari lokasi - lokasi tertentu dengan bantuan peta digital. Namun fitur ini tidak bisa langsung digunakan. Harus mendownload peta digital terlebih dahulu dan juga harus terhubung dengan GPS external. Karena tidsak ada GPS receiver yang terpendam di ponsel ini.
Kesimpulan
Sebagai sebuah ponsel musik, 5220 Xpress Music sudah mampu memenuhi tuntutan terhadap fasilitas musik lengkap serta suara speaker yang mantap di dengar, Apalagi ternyata ada beberapa fitur menarik lainnnya yang turut disertakan.
Kelebihan Nokia 5220 Xpress Music
- Disediakan fasilitas photo Editor.
- Music player berfasilitas pendukung lengkap.
- Suara speaker nyaring dan jernih.
- Dilengkapi Yahoo!Go, Flickr dan Maps.
- Rekam Video tak terbatas (Unlimited).
- Video bisa dijadikan Screen Saver, Incoming Call video dan contact video.
- Game yang di sediakan seru.
Kekurangan Nokia 5220 Xpress Music
- Kamera tidak dilengkapi flash dan night mode.
- Letak speaker kurang strategis.
- Hasil video kurang tajam.
- Akses data masih GPRS/EDGE.
- Fitur Maps tidak bisa langsung digunakan.
Spesifikasi Nokia 5220 Xpress Music
Jaringan : Triband (900/1800/1900 MHz)
System Operasi : OS seri 40
Dimensi/Berat : 10,8 x 4,35 x 1,05 cm, 78 gram
Layar : TFT, 262 ribu warna
Ukuran layar : 240 x 320 pixel, 2.0 inci
Konektivitas : GPRS Class 32, EDGE Class 32, Bluetooth A2DP, USB
Memori : Internal 30 MB eksternal memori microSD up to 2GB
Baterai : Li-Ion 1050 mAh (BL-5CT)
Waktu siaga / bicara : 406 jam / 5,5 JAM
Fitur :Browser WAP 2.0/xHTML, music player, Video Player, Java MIDP 2.1, MP3/MPEG4
player, game 3D, Light Effect, Streo Widening, Dictionary,
Post a Comment